-->

5 Diet Aneh Yang Bukan Hanya Tak Sehat, Tapi Juga Berbahaya

May 30, 2016
5 Diet Aneh Yang Bukan Hanya Tak Sehat, Tapi Juga Berbahaya - Orang-orang selalu mencari cara yang paling cepat dan mudah untuk menurunkan berat badan. Makanya, banyak di antara mereka yang tergoda untuk melakukan fad diet. Padahal, tak sedikit di antaranya yang tak masuk akal, bahkan bisa membahayakan kesehatanmu

Kalau Mau Tetap Sehat, Sebaiknya Kamu menghindari 5 Diet yang Kurang Masuk Akal dan Berbahaya Ini!

Nah, inilah sejumlah cara diet yang aneh. Sebagian masih bisa dilakukan meski tergolong kurang sehat, sementara sisanya cenderung berbahaya. Tentunya, ini cukup jadi pengetahuanmu aja. Tak perlu sampai kepikiran untuk menirunya, ya!

1. Percayakah kamu kalau ada orang yang sengaja memasukkan cacing pita ke tubuhnya untuk menurunkan berat badan?


Hal ini bukanlah isapan jempol belaka. Metode ini dikenal dengan sebutan tapeworm diet atau diet cacing pita dan masih ada yang melakukannya sampai sekarang.

Kamu perlu menelan pil berisi telur cacing pita agar cacing tersebut bisa berkembang di usus dan melahap sari-sari makanan yang kamu telan. Bila kamu telah berhasil mencapai berat badan yang diharapkan, cacing pita itu bakal disingkirkan dengan pil anti-parasit.

Kedengarannya gila dan menjijikkan, ya? Terlebih, cacing pita bisa tumbuh hingga sepanjang 10 meter dan menyebabkan berbagai gangguan kesehatan yang serius seperti diare, muntah, bahkan epilepsi. Selain bisa menyebabkan kekurangan gizi yang serius, cacing ini juga bisa menyebabkan kematian bila sampai menyebar ke organ-organ vital. Hiii!

2. Sementara, diet Hollywood membuatmu berada dalam keadaan kelaparan dengan membatasi kalori secara signifikan.


Diet Hollywood mengiming-imingi kamu dengan produk yang dapat membantumu menurunkan berat badan secara ajaib dalam waktu yang sangat singkat. Ini dilakukan dengan cara mengganti makananmu ke biskuit dan minuman yang dijual khusus selama 24 jam dan 48 jam. Konon, bobotmu bisa turun antara 1-4 kg!

Menurut ahli gizi, diet ini jelas gak sehat, karena memaksa tubuhmu membatasi asupan kalori secara drastis dan membuatnya memasuki keadaan kelaparan. Padahal, bobot yang hilang biasanya hanya bobot cairan tubuh.

3. Makanan bayi diklaim bisa bikin langsing. Benar gak, sih?


Metode yang satu ini dikenal dengan sebutan diet makanan bayi. Gagasannya adalah mengganti sarapan dan makan siang dengan sebotol bubur bayi dan mengkonsumsi hidangan rendah kalori pada saat makan malam.

Kalau sesekali makan bubur bayi sih gak apa-apa, tapi bahaya bila terus-terusan. Sebab, makanan bayi gak akan mampu memenuhi kebutuhan nutrisi harianmu. Terlebih, kamu juga tak bisa merasakan kepuasan seperti halnya saat mengkonsumsi makanan sungguhan.

4. Cara diet ini juga gak kalah ekstremnya: makan lewat selang!



Kalau kamu kira selang makanan itu cuma buat orang sakit aja, kamu keliru. Ada lho cara diet yang memanfaatkan tuba makanan dan disupervisi oleh dokter, namanya diet K-E (Ketogenic Enteral Nutrition).

Makanan cair rendah karbohidrat serta tinggi protein dan lemak dipompa melalui selang seukuran spageti yang dimasukkan ke perut lewat hidung. Tujuannya adalah agar tubuhmu berada dalam fase ketosis, di mana lemak dibakar sebagai energi.

Tentu saja, diet ini hanya efektif bila dilakukan dalam jangka pendek. Meski diawasi secara medis, ini bukanlah cara membangun hubungan yang baik dengan makanan.

5. Tidur memang bikin lupa makan. Tapi, siapa sangka bila diet Putri Tidur ini memanfaatkan tidur untuk melangsingkan?


Saat tidur, kamu memang cenderung “melupakan” rasa lapar, terlebih ketika kamu mabuk atau sakit. Gagasan inilah yang melahirkan sleeping-beauty diet alias diet putri-tidur. Yang harus kamu lakukan adalah membuat kamu tertidur cukup lama dengan obat-obatan sehingga kamu bisa melewatkan jam makan tanpa sadar.

Cara ini jelas gak sehat. Selain membuat kamu tak makan dan minum cukup lama yang membuat tubuhmu kelaparan dan dehidrasi, kamu juga bisa membahayakan organ tubuhmu karena efek dari obat-obatan yang kamu konsumsi!

Daripada meniru beragam metode diet ekstrem di atas untuk menurunkan berat badan, mendingan ubah pola makanmu secara sehat deh,  Dengan begitu, berat badan ideal yang kamu dapatkan bakal bertahan lebih lama.